Sunday, 30 October 2011

Supra X Helm-In Injection Akan Keluar?

Jakarta - Nafas produsen motor Honda untuk terus menghantam pasar motor Indonesia dengan deretan motor baru nampaknya masih ada. Bahkan tidak lama lagi Honda akan segera memperkenalkan motor baru ke pasar motor Indonesia. Dan yang paling dekat, Honda akan melahirkan kembali motor injeksi Supra X PGM FI.

Seperti diketahui, Honda sempat menghentikan produksi Supra X PGM FI pada bulan Juli silam setelah berjalan beberapa tahun. Di semester pertama 2011 lalu, motor yang sudah mengusung sistem pengabutan dengan injeksi ini sudah mampu melepas 15.101 motor ke pasaran.

Tapi bulan depan, motor ini dipastikan akan lahir kembali. Sebab PT Astra Honda Motor (AHM) mengatakan akan segera meluncurkan motor ini.

Namun, Supra X PGM FI yang akan segera diluncurkan itu tidak lain adalah Honda Supra X 125 Helm in. Bila di Honda Supra X 125 Helm in, sistem pengabutannya masih menggunakan, Honda akan segera menambah variannya dengan menghadirkan versi injeksinya.

"Supra Helm In dipakaikan injeksi. Rencana bulan depan diluncurkan," ujar sumber detikOto di AHM, Jumat (28/10/2011).

Hadirnya sistem pengabutan dengan injeksi ini tentu akan membuat Honda Supra X 125 Helm in akan makin istimewa. Bukan apa-apa, sebab dalam pengujian motor ini melewati rute Jakarta-Tegal sekitar 310 kilometer, dengan sekali isi tangki BBM Honda Supra X 125 Helm in berkapasitas 5,6 liter mampu mencatat konsumsi BBM hingga 1 liter/83,66 kilometer.

Padahal, Honda Supra X 125 Helm in yang dites masih menggunakan sistem pengabutan dengan karburator. Bila menggunakan sistem injeksi, angka itu pasti lebih tinggi lagi.

Selain itu, sistem pengabutan injeksi ini tentu akan menjadi nilai tambah tersendiri bagi Honda Supra X 125 Helm in setelah menawarkan bagasi super besar yang memiliki kapasitas 19,5 liter yang mampu menyimpan sebuah helm full face.

No comments:

Post a Comment